Yuk, Ciptakan Dunia Lego di Google Map
on
Sydney: Perusahaan teknologi Google akan membangun Google Map dengan tampilan Lego. Seperti diwartakan News.com.au, Rabu (27/6), LEGO dan Google Chrome bergabung untuk membuat set Lego terbesar di dunia yang pernah dilihat secara online pada peta Google.
Program ini memungkinkan penguna untuk membangun dunia kreasi 3Dimensi (3D) LEGO online di mana saja. Anda hanya perlu memilih sebidang tanah di Lego dalam Google Map dan mulai membangun wilayah yang Anda suka.
Anda juga bisa menciptakan pesawat ruang angkasa di Sydney, kapal di Brisbane, hingga monster di Melbourne. Biarkan imajinasi liar Anda berjalan saat Anda membangun hampir 1.000 keping lego.
Sayangnya, program ini baru ada di Australia atau Selandia Baru saja.
Program ini diluncurkan sebagai peringatan 50 tahun Lego di Australia. Dan rencananya juga akan diluncurkan secara global melalui Google Chrome beberapa waktu mendatang.(MEL)
0 komentar:
Posting Komentar